DREAMERS.ID - Dreamers Radio kembali kedatangan band indie di program ‘Showcase’ pada Kamis (16/3) lalu, yaitu Bungabel! Band beranggotakan Cahi (vokal), Yuda (gitar), Raya (bass), Kemi (gitar), Dimas (perkusi), dan Ghemi ini banyak bercerita soal musik dan karirnya.
Berawal sebagai pengiring komunitas teater di kampus UI Depok pada tahun 2003 silam, para anggotanya kemudian memutuskan untuk membentuk sebuah band bernama Bungabel. Terbiasa tampil bersama dan merasa ada kecocokan, mereka pun akhirnya memutuskan untuk menapaki jalan yang sama.
Terdengar unik, Bungabel tentu punya filosofi akan nama bandnya. Terispirasi dari bunga terompet, mereka lebih memilih kata ‘bel’ karena benda tersebut memiliki fungsi sebagai tanda pemanggil. Intinya, Bungabel ingin memanggil orang untuk menikmati musik mereka.
Soal genre yang diusung, Bungabel sendiri tak bisa menentukan satu genre yang pasti karena mereka mengaku mendapat banyak influence soal bermusik. Namun unsur dreampop atau slowcore cukup terasa di beberapa lagu-lagu mereka.
Tahun 2015 lalu mereka baru merilis singel album bertajuk ‘Self-Titled’ berisi lima lagu, yaitu ‘Pendamba’, ‘Melayang’, ‘Lelaki’, ‘Elang Sawah’, dan ‘Lagu Sungai’. Banyak kesan yang yang tertinggal usai mendengarkan lagu-lagu slow tempo yang mereka bawakan. Membuat teringat akan musik 80-an hingga relaksasi bagai meditasi.
(fzh)