Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
SNSD Dikabarkan Akan Comeback dengan Album Spesial Tahun Ini!
24 Februari 2017 02:00 | 1855 hits

DREAMERS.ID - Terakhir mengeluarkan album pada tahun 2015 lalu, SNSD atau Girls Generation jadi salah satu girl group yang paling dinantikan karya terbarunya. Baru-baru ini, seorang insider melaporkan bahwa grup beranggotakan delapan member ini akan segera comeback!

Dilansir dari Koreaboo, sumber orang dalam industri hiburan Korea mengungkapkan bahwa girl group generasi kedua itu sudah berencana untuk comeback pada akhir Juli mendatang. Kabarnya, kedelapan member sedang mempersiapkan materi album baru yang sangat spesial ini.

Baca juga: Hyoyeon SNSD Bersiap untuk Comeback Musim Panas

Pasalnya, album ini nantinya akan sekaligus jadi perayaan sepuluh tahun mereka berkarir di dunia musik Korea. Lebih lanjut, insider mengatakan bahwa kemungkinan SM Entertainment akan merilis album baru SNSD paling lambat 3 Agustus 2017, mendekati tanggal debut mereka yang jatuh pada 5 Agustus.

Di sisi lain, agensi raksasa yang juga menaungi Super Junior itu menyatakan belum memberikan keputusan apapun. Sementara itu, kode-kode seputar comebacknya grup yang debut lewat lagu ‘Into the New World’ ini juga pernah disampaikan oleh Sooyoung, saat bertemu dengan penggemar di Spanyol, “Tahun ini akan jadi ulang tahun ke-10 kami. Aku harap kami bisa memenangkan Daesang untuk merayakannya”.

Belum lama ini, melalui Instagram Live Tiffany, para member juga terlihat berkumpul untuk melakukan syuting iklan brand jam tangan yang mereka bintangi. Nampaknya fans harus bersabar. Pasalnya selain belum ada pernyataan resmi dari agensi, sang leader Taeyeon akan lebih dahulu meluncurkan album solo sebentar lagi.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio