DREAMERS.ID - Jelang masa kampanye yang segera berakhir, para pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta menggelar kampanye akbar, termasuk paslon nomor urut 1 Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang diadakan di GOR Ciracas, Jakarta Timur, Sabtu (4/2) kemarin.
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pun terlihat hadir di kampanye ini. Dalam sambutannya, SBY bercerita tentang alasannya turun gunung dalam kampanye Agus Yudhoyono yang merupakan putra sulungnya itu.
"Saya dulu berdiri di panggung kampanye pada pemilihan presiden tahun 2004 dan 2009. Mestinya saya sudah pensiun. Tetapi mengapa kali ini saya turun gelanggang, karena saya melihat situasi yang memprihatinkan," kata SBY dalam orasinya, mengutip Merdeka.
Baca juga: Cerita Anji Ditunjuk SBY Nyanyikan Lagu untuk Ibu Ani Yudhoyono
Presiden ke enam Indonesia tersebut menilai jika saat ini Jakarta seharusnya dipimpin oleh gubernur yang amanah dan dekat dengan rakyatnya. "Untuk itulah kami datang, untuk itulah saya turun gelanggang. Karena saya yakin, Agus-Sylvi akan mengubah Jakarta ke arah yang lebih baik. Agus-Sylvi datang untuk memenuhi harapan masyarakat Jakarta," ujarnya.Dalam sambutannya untuk mengajak pendukungnya agar kompak dalam rangka memenangkan Agus dan Sylvi di Pilkada DKI, SBY juga mengungkapkan jika dirinya rindu dengan masa kampanye seperti masa kampanye di Pilkada DKI tahun 2017.
SBY rindu berkampanye saat mengikuti Pilpres 2004 dan 2009 yang membuatnya menjadi presiden dua periode. "Saya rindu pada semuanya yang ada di tempat ini. Meskipun sekarang saya menjadi rakyat biasa, saya tetap mencintai negeri ini. Saya tidak ingin negeri kita gaduh. Jangan dibolak-balik. Saya tidak ingin negeri kita tercerai-berai," ujarnya.
(fzh)