Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Ini Dia Password yang Paling Pasaran, Cek Apakah Kamu Juga Menggunakannya
01 Februari 2017 15:30 | 4983 hits

DREAMERS.ID - Tak sedikit orang yang menyepelekan pemilihan password atau kata sandi untuk akun email, media sosial, atau akun pribadi lainnya. Umumnya mereka  menggunakan password dengan kombinasi standar yang mudah diingat.

Dari sekian banyak kemungkinan kombinasi password yang bisa dibuat, ada beberapa password yang ternyata umum atau pasaran dan banyak digunakan oleh pengguna. Hal ini diungkapkan oleh SplashData, sebuah perusahaan manajemen keamaan kata sandi.

Dalam enam tahun berturu-turut, SpalshData telah menggali data untuk menemukan kata sandi apa yang paling umum digunakan di dunia. Di tahun ini, mereka mengumpulkan data dari 5 juta lebih akun email yang bocor. Kebanyakan kata sandi ini digunakan oleh netizen Amerika Utara dan Eropa Barat.

Baca juga: Waspada, 10 Jenis Password Ini Paling Mudah Dibobol Hacker

Melansir dari Forbes, hasil penelitian SplashData menunjukkan jika kata sandi ‘123456’ berada di urutan pertama pada password paling pasaran di tahun 2016. Kata sandi lainnya yang menempati 25 besar antara lain '12345,' '12345678,' '1234567890,' '1234567,' dan '1234’ serta yang terbaru di tahun ini adalah ‘121212’.

Kata sandi 'Password' dan variasinya seperti 'passw0rd' 'password1' juga banyak digunakan. Selain itu ada penggunaan beberapa kata yang terbilang sangat mencolok seperti 'qwerty,' 'login,' 'welcome', dan 'admin'.

Di tahun 2016 tren password baru juga muncul seperti dengan menggunakan kata 'hottie,' 'loveme,' 'sunshine,' dan 'flower'. Lalu ada 'zaq1zaq1', kalian akan tahu mengapa kata ini populer saat mencoba mengetikannya sendiri pada keyboard.

Bagaimana Dreamers? Apa kalian termasuk yang menggunakan kata sandi yang disebutkan di atas?

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio