Dreamland
>
Berita
>
Article

Peringati Hari Pahlawan, Presiden Jokowi Pimpin Upacara dan Ziarah Nasional

10 November 2016 11:00 | 790 hits

DREAMERS.ID - Tepat pada 10 November yang jatuh pada hari ini, Indonesia merayakan hari besar yaitu dalam rangka memperingati jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk memerdekakan tanah air tercinta ini. Untuk itu, kepala negara Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin upacara ziarah nasional di Taman Makam Pahlawan (TMP), Kalibata, Jakarta Selatan.

Dilansir dari pantauan Merdeka, Jokowi tiba di lokasi pukul 08.07 WIB dan upacara baru dimulai sekitar pukul 08.10 WIB. Kombes Pol Tommy Aria Dwianto yang saat ini menjabat sebagai Kapolresta Palembang menjadi komandan upacara.


Image source: detikcom

Dalam upacara, Jokowi yang juga didampingi wakil presiden, Jusuf Kalla juga melakukan ramah tamah kepada para warakauri pahlawan nasional perintis kemerdekaan dan janda perintis kemerdekaan dalam rangka hari Pahlawan Tahun 2016

Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pertahanan, Ryamizard Ryacudu, dan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo serta Wakil Ketua DPR, Fadli Zon juga turut serta dalam upacara memperingati Hari Pahlawan pagi ini.

Baca juga: Resmi, Menhan Prabowo Sandang Bintang 4 Di Pundaknya

Upacara ziarah nasional ditutup pada pukul 08.23 WIB dan Jokowi bergegas menuju makam pahlawan revolusi sekitar pukul 08.25 WIB. Di sana, ia nampak menabur bunga secara berurutan dari makam Umar Wirahadikusumah, Wakil Presiden RI keempat kemudian ke makam Adam Malik, Wakil Presiden RI ketiga.

Selanjutnya, Jokowi menabur bunga di atas makam Ainun Habibie, istri dari Presiden RI Ketiga Bacharuddin Jusuf Habibie, dan diakhiri dengan menabur bunga di makam Taufik Kiemas, suami Presiden Republik Indonesia kelima Megawati Soekarno Putri.

(tys/merdeka/detik)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio