DREAMERS.ID - Datang pertama kali ke Indonesia, rupanya boy group yang beranggotakan JinJin, MJ, Eunwoo, Moonbin, Rocky dan Sanha sudah mempersiapkan banyak hal. Tak hanya mengucapkan kata dalam bahasa Indonesia, tetapi juga sebuah lagu yang tengah populer di tanah air!
Yap, saat konferensi pers, ASTRO sudah memberi bocoran bahwa mereka akan membawakan lagu Indonesia dalam acara showcase-nya. Ternyata lagu itu adalah ‘Kesempurnaan Cinta’ yang dinyanyikan oleh Rizky Febian. Penampilan itu pun langsung membuat kagum para fans Indonesia dan bahkan mereka turut bernyanyi bersama ASTRO.
Penasaran, tim Dreamers.id pun menanyakan alasan ASTRO memilih lagu tersebut dalam kesempatan wawancara eksklusif, Minggu (23/10). Sebagai perwakilan Eunwoo menjawab, “Waktu kami tahu akan datang ke Indonesia, kami langsung bertanya dengan salah satu bos kami yang menangani perihal urusan di Indonesia tentang lagu apa yang tengah populer di sini.”
Baca juga: MJ ASTRO Perbarui Kontrak dengan Fantagio
“Setelah diberikan beberapa pilihan, ternyata lagu ‘Kesempurnaan Cinta’ yang paling melekat dan sepertinya akan sangat cocok sekali untuk kami bawakan,” lanjut cowok dengan visual menawan ini.Membawakannya dengan nyaris sempurna, Dreamers.id juga penasaran berapa lama mereka melakukan latihan untuk lagu ini. Eunwoo menambahkan jika mereka berlatih kurang lebih selama dua sampai tiga minggu.
Tim Dreamers.id terkesan dan mengatakan 'Daebak!' atau yang berarti luar biasa sambil bertepuk tangan. ASTRO pun langsung mengucapkan terima kasih dalam bahasa Indonesia.
(tys)