Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Jadi Karya Penulis ‘Descendants of the Sun’ Selanjutnya, ‘Goblin’ Rilis Teaser Perdana Gong Yoo
08 Oktober 2016 11:16 | 1410 hits

DREAMERS.ID - Sukses dengan ‘Descendants of the Sun’, penulis drama Kim Eun Sook pun siap melanjutkan karyanya lewat drama terbaru berjudul ‘Goblin’ yang tak kalah bertabur bintang dengan Gong Yoo, Lee Dong Wook, hingga Kim Go Eun sebagai pemainnya.

Jelang penayangan perdananya pada Desember mendatang, drama yang akan tayang lewat stasiun televisi kabel tvN ini pun akhirnya menambah antusiasme fans dengan merilis teaser salah satu pemeran utama, yaitu Gong Yoo.

Diambil dari lokasi syuting pertamanya yang bertempat di propinsi Jeolla pada 22 September lalu, Gong Yoo yang berperan sebagai sosok goblin pun tampak menyatu dengan alam di antara bunga-bunga cantik sambil menunjukkan pesona dan ketampanannya.


Image source: tvN

Baca juga: Gong Yoo dan Song Hye Kyo Mulai Syuting Drama 'Slowly but Intensely'

“Gong Yoo benar-benar mendalami karakternya di lokasi syuting tanpa rasa gugup. Ia sedikit ragu dengan peran pertamanya dalam drama fantasi dan romansa, tetapi ia bisa menyelesaikan syutingnya dengan senyuman,” ungkap tim produksi.

Tayang perdana pada 2 Desember mendatang sebagai bagian dari perayaan 10 tahun tvN, ‘Goblin’ merupakan drama fantasi yang menceritakan sosok goblin (Gong Yoo) yang membutuhkan pengantin wanita manusia untuk mengakhiri sifatnya yang kekal.

Nantinya ia akan bertemu dengan sosok malaikat maut (Gong Yoo) dan seorang wanita (Kim Go Eun). Sungjae BTOB juga telah dikonfirmasi akan mengambil peran sebagai seorang pria kaya raya dalam drama ini.

(ctr)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio