Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Eunji A PINK Diminta Hilangkan Logat Daerah Dalam Drama Terbarunya
19 Januari 2013 12:30 | 9361 hits

Salah satu member A PINK, Jung Eun Ji memang dikenal sebagai idola k-pop yang berbicara dengan logat daerah. Ciri khas nya tersebut  lah yang juga membuat Eun Ji bisa melejit sukses hingga saat ini, apalagi pada saat ia juga memerankan tokoh wanita yang tinggal di daerah dan berbicara dengan aksen Busan secara maksimal dalam serial drama Reply 1997 bersama Seo In Guk.

Kali ini, Eunji pun akan kembali menunjukkan bakat aktingnya dalam serial drama terbaru yang juga dibintangi Song Hye Kyo dan Jo In Sung berjudul Wind Blows In Winter. Namun untuk drama produksi SBS tersebut, Eunji telah diminta untuk menggunakan gaya bicara standar pada umumnya dan harus menghilangkan aksen daerah yang memang sudah melekat pada diri Eunji.

Baca juga: Lee Jun Young dan Jung Eun Ji Pertimbangkan Tawaran Casting Drama Baru

Mendegar permintaan ini, para penggemar pun mulai menantikan bagaimana Eunji akan menunjukkan aktingnya tanpa menggunakan ciri khas yang ia miliki. Dalam drama yang juga dibintangi oleh Kim Bum ini, Eunji akan berperan sebagai adik perempuan dari Song Hye Kyo dengan image cute.

Drama ini akan mulai ditayangkan 13 Februari mendatang di stasiun tv SBS. Apakah Eunji tetap bisa berakting dengan baik tanpa aksen Busan yang selalu ia gunakan?

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
21 November 2024 15:30
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio