Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Hamil, Andien Mampu Makan Sampai 6 Kali Dalam Sehari!
27 September 2016 08:00 | 703 hits

DREAMERS.ID - Memasuki pekan ke-22, Andien pun menceritakan soal kehamilan pertamanya ini. Menurutnya, ia bahkan mampu makan sampai 5-6 kali dalam sehari tapi dalam porsi tak sampai kenyang.

Diakui Andien, di trisemester pertama ia sampai mengalami mual. Namun setelah masuk bulan keempat, ia justru tak bisa makan banyak karena merasa lambungnya menjadi sempit terhimpit oleh rahim.

"Ini ada sesuatu yang aneh. Jadi sebenarnya karena ada kebiasaan olahraga dari dulu. Aku ngerasa aku cenderung mual 1-3 bulan. Tapi masuk bulan keempat, kan perut udah mulai gede, lambung mulai naik ke atas kedorong rahim, sementara aku ngerasa penuh banget. Jadi biasa aku makan banyak, tapi ketika aku makan cukup jadi 'heek' (tahan). Jadi aku udah ada alarm makan cukup. Jadi nggak bisa makan banyak lagi, tapi beberapa jam makan lagi sampai cukup, nggak kenyang." jelasnya saat ditemui di bilangan Antasari, Jakarta Selatan, Sabtu (24/9).

Baca juga: Hindari Bernapas Lewat Mulut Jika Tidak Ingin Terserang Penyakit ini

Dengan pola makannya yang baru, Andien pun sering membuat suaminya menghabiskan jatah makanan, "Yang bisa makan sampai kenyang adalah beliau (nunjuk suami). Jadi kalau Aku makan nggak habis selalu dikasih ke mas Ipe. Jadi gitu."

Meski kini semakin sering makan, tapi porsi yang bisa dimakan Andien memang sangat sedikit. Ia bahkan nggak bisa kalau harus makan sampai kenyang.

"Makan dipersering, biasa makan tiga kali satu hari, sekarang bisa lima sampai enam kali tapi cukup doang. Which is good sih tapi aku nggak bisa banyak makan," papar penyanyi 31 tahun itu

Source:
Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio