Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Kembali Hiasi Drama Korea, Song Ji Hyo Bakal Perankan Sosok Istri yang 'Nakal'
10 Agustus 2016 18:10 | 1715 hits

DREAMERS.ID - Selang setahun sejak membintangi drama terakhirnya, aktris cantik Song Ji Hyo segera akan kembali menghiasi layar kaca. Ia dikonfirmasi bergabung dengan drama yang akan ditayangkan di stasiun televisi berbayar JTBC.

Berita ini dikonfirmasi langsung oleh perwakilan JTBC, yang menyatakan kalau member variety ‘Running Man’ ini akan menjadi peran utama wanita dari drama terbarunya yang berjudul ‘This Week, My Wife is Having an Affair’.

Drama ini merupakan adaptasi dari drama Jepang berjudul sama atau jika dalam bahasa Jepang ‘Konshu Tsuma ga Uwaki Shimasu’, yang menceritakan tentang seorang suami yang mengetahui perselingkuhan sang istri. Khawatir ketahuan keluarga dan temannya, dia menceritakan kisahnya ini di situs komunitas online.

Baca juga: Song Ji Hyo Akan Menantang Diri Menjadi Penyelam dalam Dokumenter BBC X JTBC

Song Ji Hyo pun akan ditantang memerankan karakter istri yang selingkuh itu. Sementara itu, suaminya akan diperankan oleh aktor Lee Sun Gyun, yang mana terkenal dengan perannya di drama ‘Coffee Prince’ dan ‘Pasta’.

Direncanakan tayang pada akhir minggu, sederet aktris dan aktor berpengalaman sudah dipastikan bergabung dalam drama ini. Diantaranya adalah aktris Ye Ji Won (Another Miss Oh), BoA, aktor Lee Sang Yub, serta Kim Hee Won.

Patut dinantikan ya, comeback drama Ace ‘Running Man’ ini^^

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio