Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Sukses di Box Office, ‘Train to Busan’ Jadi Rebutan Studio Film Hollywood dan Perancis!
08 Agustus 2016 09:17 | 1292 hits

DREAMERS.ID - Jika ditanya mengenai film Korea yang saat ini tengah jadi perbincangan hangat karena kesuksesannya, ‘Train to Busan’ adalah jawabannya. Yap, sejak resmi tayang perdana di bioskop Korea Selatan 20 Juli lalu, film tentang serangan zombie ini sukses merajai box office Korea.

Hal ini terbukti saat di hari pertama penayangannya sukses menarik lebih dari 1 juta penonton dan lebih dari 5 juta penonton dalam waktu lima hari saja. Kesuksesan ini pun ternyata sampai pada telinga para pelaku industri perfilman Hollywood.

 Dilaporkan The Hollywood Reporter, film yang dibintangi Gong Yoo, Jung Yumi, dan Sohee ini dikabarkan tengah menjadi ‘rebutan’ studio film di Hollywood, seperti 20th Century Fox dan Sony Pictures, serta studio film Perancis untuk memproduksi versi remake-nya.

Baca juga: Film-film Terbaik Ma Dong Seok, Sampai Tembus Hollywood!

Cabang luar negeri dari rumah produksi film ‘Train to Busan’ yaitu Contents Panda pun membenarkan kabar ini. Menurut sang manajer senior, beberapa rumah produksi besar Hollywood dan Perancis memang tengah berusaha mendapatkan hak remake untuk film tersebut.

“Beberapa studio film Hollywood dan Eropa mulai tertarik untuk memproduksi ulang film ini. Beberapa juga sudah ada yang membuat ‘tawaran’,” ungkapnya. Namun pihaknya mengaku tak ingin terburu-buru untuk menerima tawaran tersebut, mengingat film ini masih merajai box office sampai saat ini.

Sementara itu, ‘Train to Busan’ merupakan sebuah film thriller yang menceritakan tentang menyelamatkan diri dari wabah virus aneh yang menyebabkan perjalanan keretan menuju Busan berubah menjadi lautan zombie.

(ctr)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio