DREAMERS.ID - Pada 6 Agustus lalu, Ustaz Arifin Ilham resmi menikahkan puteranya, Muhammad Alvin Faiz, dengan seorang wanita mualaf berdarah Tionghoa, bernama Larissa Chou. Pernikahan ini menarik perhatian publik lantaran usia mereka yang terbilang masih sangat muda.
Seperti remaja pada umumnya, dua insan ini aktif menggunakan media sosial. Disana, Alvin dan Larissa terlibat diskusi panjang soal keagamaan, hingga akhirnya Larissa memantapkan niat untuk menjadi mualaf pada Juni 2015 lalu.
Tidak seperti remaja kebanyakan, mereka memilih untuk melakukan proses pendekatan dengan taaruf. Hanya butuh waktu pendekatan selama dua bulan, Alvin dan Larissa memutuskan untuk menggelar pernikahan pada 6 Agustus 2016.
Baca juga: Dijamin Ustaz Arifin Ilham, Polisi Tangguhkan Penahanan Tersangka Pelecehan Bendera Pekan Lalu
Karena usianya yang baru 17 tahun, sebelum menikah Alvin pun harus menjalani sidang di Pengadilan Agama Cibinong. Sidang ini seperti uji kelayakan guna mengetahui kesiapan Alvin, sebelum akhirnya diberikan izin untuk menikah.Selain pernikahannya, sosok Larissa Chou juga menjadi perbincangan hangat di publik. Pasalnya, tak butuh waktu lama bagi wanita berusia 20 tahun ini, untuk langsung mantap mengenakan hijab syar’i. Ia juga kerap mengisi seminar untuk membagikan cerita mengenai proses hijrahnya.
(mth)