Dreamland
>
Musik
>
Article

Siapa Nama Grup K-pop Terbaik dan Terburuk Menurut Para Ahli di Industri Hiburan?

20 Juli 2016 12:40 | 15593 hits

DREAMERS.ID - Semakin berjalannya waktu, sejumlah grup k-pop baru pun semakin bermunculan dan menghiasi industri musik hiburan tak hanya di Korea melainkan juga hampir ke seluruh dunia. Dan sudah pasti masing-masing grup memiliki nama yang beragam, ada yang unik, aneh, kreatif hingga mudah sekali diiingat.

Seperti yang dilansir dari Allkpop baru-baru ini para ahli di industri musik membicarakan tentang dasar dibalik pemberian nama terhadap sebuah grup. Mereka pun mengungkapkan terdapat alasan yang jelas bagi sebuah nama grup untuk menjadikan grup itu bisa besar.

Untuk itu, dari sebuah gambar yang juga diunggah di media online tersebut menunjukkan daftar dari nama grup idola K-pop dari yang terbaik hingga yang terburuk. Dimulai dari yang terburuk dulu, para ahli tersebut menyebut sebuah grup bernama Snakehead. "Sebuah nama yang menyedihkan yang tidak akan pernah menjadi keren, tak peduli bagaimanapun musik yang dibuatnya," alasan para ahli.


Image source: allkpop.com

Yang kedua adalah Sonamoo, yang mana menggambarkan sebagai ‘kurang bertujuan’ dan ‘kurang bergender’ dan ‘ambigu’. Lalu, terburuk ketiga dijatuhkan kepada grup KNK yang merupakan singkatan dari 'Keu Na Keun' yang hanya dimaksudkan untuk menggambarkan postur tubuh para anggotanya yang tinggi.

Baca juga: 5 Grup K-Pop yang Bubar di Awal Karir karena Skandal

Terakhir adalah Boys Republic, para ahli menanggap mereka menjadi salah satu contoh yang paling buruk untuk dikatakan sebagai ‘peniru Girls' Generation’. Setelah itu adalah grup dengan nama terbaik yang mana posisi pertama ditempati oleh grup senior papan atas, Big Bang. Alasannya adalah nama tersebut sangat tepat dan berhasil membuat nama grup ini meledak.

Di posisi kedua nama Girls’ Generation (SNSD) dan G-Friend dinilai sebagai yang terbaik karena dianggap ‘ramah’ untuk di pasar Tiongkok dan Korea serta membuat citra mereka tampak seperti ‘mudah ditemui’. Kemudian SHINee menempati posisi ketiga dengan alasan mereka memang menggambarkan citra idola K-Pop melalui visual dan juga pendengaran.

Terakhir di posisi terbaik ke empat adalah grup Infinite mana nama tersebut nampak cocok dengan gambaran mereka yang kuat’. Bagaimana menurut kamu, Dreamers? Apa setuju dengan pendapat dari para ahli ini?

(tys)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio