DREAMERS.ID - India dikenal dengan makanannya yang kaya akan rempah-rempah. Masakan dari negara ini terkenal dengan rasanya yang pedas dan memilki kuah dengan rasa yang kuat. Berbagai macam jenis makanan India ini bisa kita jadikan sebagai menu makan siang atau makan malam keluarga.
Salah satu jenisnya adalah Paneer. Paneer sendiri merupakan jenis keju India yang menjadi favorit penikmatnya. Resep kali ini adalah Spicy Chilli Paneer Gravy. Waktu untuk memasaknya memang agak sedikit memakan waktu, namun sangat layak untuk ditunggu. Yuk, kita coba resepnya
Bahan :
500g Paneer
5-6 buah Cabai Hijau
½ sdt Bubuk Cabai
1sdt Tepung Jagung
2 sdt Saus cabai
1 sdt Kecap Asin
1 cup Puree Tomat
1 cup Bawang Bombay
½ cup Paprika Hijau
Baca juga: Bikin Sate Ayam Saus Gochujang Ala Korea Yuk
½ sdt Jahe½ sdt Bawang Putih
½ sdt Jus Lemon
½ cup Daun Ketumbar
Minyak Goreng
Garam
Cara Membuat :
1. Campurkan tepung beras, garam masala (bumbu rempah India), garam dan air di mangkuk kecil. Kemudian tambahkan paneer dan aduk kembali hingga rata.
2. Sementara itu, panaskan minyak di dalam wajan. Setelah panas, masukkan paneer. Masak hingga berubah warna menjadi kecoklatan. Kemudian pindahkan paneer tersebut ke dalam mangkuk.
3. Ambil wajan berbeda, tambahkan minyak, panaskan. Masukkan bawang bombay cincang, puree tomat dan paprika. Kemudian tambahkan jahe dan bawang putih tumis hingga masak.
4. Setelah 5-10 menit, masukkan paneer yang sudah dimasak tadi ke dalam wajan. Tambahkan garam dan aduk hingga rata.
5. Tambahkan jus lemon diatas sausnya. Hidangkan dengan garnish daun ketumbar dan roti sebagai pendamping. Hidangkan selagi panas.
Selamat mencoba Dreamers! :)