Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Tips Atasi Minder Saat Ikut Fitness
07 Januari 2013 11:00 | 3671 hits

Memiliki kesibukan dan tak memiliki waktu biasanya menjadi alasan paling banyak dikemukan saat ingin mengikuti fitness. Namun ternyata hal itu bukan hal yang utama, pasalnya tak jarang dari mereka ternyata memiliki rasa minder saat mereka harus mengikuti fitness.

Rasa minder dan canggung saat berada di tempat fitness, apalagi bagi yang baru pertama kali biasa dianggap wajar, banyak orang yang mengalaminya karena mereka masih membanding-bandingkan bentuk tubuhnya.

Para pakar menyebutnya sebagai gym intimidation atau rasa tertekan saat berada di gym. Salah satu penyebabnya adalah kecenderungan untuk membanding-bandingkan bentuk tubuh dengan anggota lain yang lebih berbentuk karena memang sudah lebih dulu bergabung.

“Saat Anda pergi ke gym, khususnya jika Anda belum pernah bergabung sebelumnya maka anda akan mendapat perbandingan bentuk tubuh. Laki-laki mengalaminya, perempuan juga,” ungkap John Fread, praktisi kesehatan dari Nautilus seperti dikutip dari MSN.

Tak dapat dibantah, ketika berada di tempat fitness, maka semua mata akan tertuju pada badan seksi atau otot yang terbentuk. Begitu melewati dinding kaca yang ada di seluruh penjuru ruangan, bayangan tubuh sendiri jadi tampak menyedihkan.

Seorang penulis buku di Amerika Serikat, Walter Meyer yang mengaku juga pernah mengalami perasaan minder di tempat fitness punya tips yang bisa ditiru. Menurutnya jenis pemilihan gym sangat mempengaruhi perasaan minder ketika bergabung harus disesuaikan dengan kebutuhan.  Pasalnya ada tempat fitnes yang lebih fokus pada kebugaran, ada juga yang memang ditujukan untuk bodybuilding atau binaraga.

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio