Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Keliling Dunia Sambil Bekerja, Pria Ini Justru Jadi Kolektor Kotak Kemasan McDonald's
27 Mei 2016 15:19 | 3127 hits

DREAMERS.ID - Dalam penyajian burger di restoran fast food, biasanya makanan ini akan diletakkan di dalam sebuah kotak dari kertas. Setelah memakan isinya, tidak sedikit orang akan langsung membuangnya ke tempat sampah. Namun, siapa sangka, sampah tersebut dapat menjadi bahan koleksi seseorang hingga terkumpul ratusan buah?

Meski mengumpulkan ‘sampah’ pembungkus makanan McDonald's terdengar aneh, namun hal tersebut menjadi hobi Serge Zaka. Pekerjaannya sebegai seorang peneliti iklim dan pelacak badai mengharuskannya untuk berkeliling dunia. Ternyata, kesempatan tersebut juga ia gunakan untuk mengumpulkan berbagai kotak kemasan restoran cepat saji tersebut.

Melansir Metro, hingga saat ini terhitung ada 300 buah kotak kemasan McDonald's yang ia koleksi. Seluruh koleksinya ini berasal dari berbagai negara di seluruh dunia. Zaka mengaku bahwa makanan cepat saji di berbagai negara itu punya sesuatu yang menarik dan ada unsur budaya yang dikenalkan pada setiap makanannya sehingga ia tertarik untuk mengoleksinya.


Image source: metro

Baca juga: BTS Meal Bantu Naikkan Penjualan McDonald’s Hingga 41 Persen

“Di Prancis atau Swiss misalnya. Ada hamburger yang pakai keju lokal. Di India juga, daging sapi dianggap hewan suci, sehingga mereka menyajikan menu vegetarian atau dari daging ayam,” ungkapnya.

Sebenarnya Zaka tidak selalu makan di McDonald's setiap kali datang ke tempat baru. Ia menjelaskaan cara mendapatkan kotak kemasan tersebut dengan cara berbicara pada manajer restoran dan menjelaskan koleksinya. Meski hanya bermaksud mengoleksi kemasannya, namun tak jarang ia juga membeli burger beberapa kali untuk mengetahui keunikan rasanya.

Salah satu keinginannya adalah dapat mendatangi seluruh gerai di seluruh dunia yang tersebar di 119 negara. Ketika puas dengan koleksi kotak makan tersebut, Zaka berencana untuk membuat sebuah pameran koleksinya yang mengandung unsur budaya dari banyak negara.

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio