Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Wow, Ratusan Chef Ini Pecahkan Rekor Pizza Terpanjang di Dunia!
27 Mei 2016 12:00 | 1473 hits

DREAMERS.ID - Tidak sedikit orang yang gemar memakan pizza. Bahkan ada banyak orang yang mengaku sebagai penggemar makanan asal Italia ini. Untuk memenuhi permintaan konsumen, banyak produsen yang mengkreasikan makanan ini dari segi topping atau dari bahan pembuatnya.

Tak hanya mengkreasikan, sekitar 200 chef asal Italia belum lama ini diketahui telah berhasil membuat pizza terpanjang di dunia. Sangking panjangnya, pizza ini mampu mencetak rekor dunia terbaru yang sebelumnya pernah diraih dengan 1.595 meter di World Expo di Milan tahun lalu.

Melansir Euronews, dalam rangka mempromosikan Neapolitan Pizza yang merupakan pizza khas Italia, ratusan koki ini akhirnya bekerja sama dalam pemecahan rekor pizza terpanjang. Meski mengorbankan waktu, tenaga, serta biaya untuk bahan pembuatannya, akhirnya para chef ini mampu membuat pizza dengan ukuran 1.853 meter.


Image source: Insideedition

Baca juga: Selama di Rumah Aja, Jungkook BTS Jadi Punya Hobi Baru

Diketahui, untuk mengkreasikan pizza terpanjang ini menghabiskan total 2.000 kilogram tepung, 1.600 kilogram tomat, 2.000 kilogram keju mozzarella, 200 liter minyak dan 30 kilogram daun basil. Seluruh bahan ini dipasok oleh beberapa pengolah bahan lokal yang berada di sekitar daerah tersebut

Meski membutuhkan waktu yang lama yaitu 11 jam dalam pembuatannya, namun para chef ini sangat antusias. Pasalnya ini demi mengangkat kembali citra pizza daerah mereka yang sudah diakui oleh UNESCO sebagai salah satu warisan dunia.

Dan untuk menjaga rasanya yang tetap khas, pada pembuatan pizza ini masih menggunakan cara lama dengan cara dibakar dengan kayu dan menggunakan 5 oven bermotor yang dimodifikasi, dimana tiap ovennya mampu membuat  hingga 400 meter.

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio