Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Debut Ditahun yang Sama, Monsta X Ungkap Keakrabannya dengan Seventeen dan iKON!
18 Mei 2016 19:04 | 3565 hits

DREAMERS.ID - Pada tahun 2015 lalu, diketahui terdapat tiga grup dari tiga agensi yang cukup ternama yang memulai debutnya. Yap, mereka adalah Monsta X, Seventeen dan iKON! Jika debut bersamaan seperti ini, kira-kira rasa persaingan diantara mereka seperti apa ya?

Pertanyaan seperti ini memang seringkali menjadi hal yang membuat para fans dan masyarakat lainnya penasaran. Maka dalam acara comeback showcase nya yang digelar hari ini (18/5), grup asuhan Starship Entertainment ini pun mendapatkan pertanyaan yang serupa dari beberapa media yang hadir.

Monsta X mengatakan jika dirinya tidak merasakan hal seperti persaingan kepada Seventeen maupun iKON. “Ketika kami bertemu, kami saling menyapa ceria dan saling memperhatikan satu sama lain. Kami juga sering berbincang dan bermain bersama di ruang tunggu. Kami sangat dekat dan berhubungan sangat baik,” jelas mereka.

Baca juga: Momen Hyungwon Masuk Wamil Diantar MONSTA X Hingga Xiumin EXO

Salah satu membernya, Wonho juga menambahkan terkait dengan acara di Tiongkok yang baru saja mereka bintangi, “Kami merasakan keakraban saat berada di satu program yang sama dengan iKON di Tiongkok. Dan aku ingin sekali jika kita semua dapat melakukan yang terbaik dan menjadi kandidat juara pertama.”

Sementara dengan rilisnya lagu baru yang berjudul ‘All In’ ini, Monsta X akan mulai menjalani promosi album barunya yang bertajuk ‘The Clan’ ini pada berbagai acara musik di minggu ini. Anyway, seru banget ya jika para idola K-pop ini bisa saling bersahabat dan terus mendukung satu sama lain!^^

(tys)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio