Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Duduki Bangku Kerja Ahok, Reza Rahardian Berlagak Jadi Bos Bunga Citra Lestari
10 Mei 2016 16:00 | 1704 hits

DREAMERS.ID - Dalam rangka mempromosikan film terbaru yang berjudul ‘My Stupid Boss’, Reza Rahardian dan Bunga Citra Lestari pun berkesempatan untuk main ke ruang kerja Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau yang akrab disapa Ahok.

Di kunjungannya tersebut, Reza dan BCL pun disambut langsung oleh Ahok yang langsung mengajak keduanya untuk melihat-lihat ruangan kerja serta keliling Balai Kota DKI Jakarta.

Mulai dari taman hasil rancangan mantan Gubernur Sutiyoso yang diramaikan oleh ikan dan burung, hingga ruang kerja yang diisi oleh mahasiswa-mahasiwa magang. Mendapatkan kunjungan dari dua aktor ternama Indonesia tersebut, Ahok dan para mahasiswa pun diajak berfoto bersama Reza Rahardian dan BCL.


Image source: instagram.com/basukibtp

Bonusnya, saat melihat-lihat ruangan kerja Ahok, Reza Rahardian yang berperan sebagai bos BCL di film ‘My Stupid Boss’ ini pun mendapatkan kesempatan berharga untuk menyicipi bangku kerja milik Gubernur. Disana kedua aktor dan aktris ini diminta oleh orang nomor 1 di Jakarta tersebut untuk memperagakan kembali adegan keduanya dalam film.

Adegan itu pun lantas diabadikan oleh sang gubernur di akun Instagram resminya. Dalam foto tersebut terlihat Reza dan BCL yang tengah berdiskusi layaknya di film sementara Ahok berdiri dengan ekspresi penuh ingin tahu dibelakang mereka.

Ia pun menyelipkan guyonan di judul postingan tersebut, “Ini kisah cinta saya, saya yang pakai kemeja batik,” yang langsung dibanjiri komentar-komentar lucu dari para followersnya.

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio