DREAMERS.ID - Tren warna makeup dan gaya fashion memang selalu berubah setiap musimnya. Namun bukan berarti kamu harus selalu mengikuti perubahan itu Dreamers. Hal itu dikarenakan tren warna yang baru belum tentu cocok dengan skin tone-mu.
Jika ingin mudah, kamu bisa meminta bantuan orang yang ahli di bidang kosmetik atau kecantikan untuk menentukan warna makeup seperti apa yang cocok dengan warna kulit. Atau, kamu juga bisa belajar sendiri memilih warna yang sesuai dengan tips berikut.
1. Menentukan skin tone
Jika kamu belum yakin dengan tone kulit, coba lakukan tes sederhana ini. Kenakan baju berwarna putih lalu bercermin. Pastikan cahayanya terang alami dari lampu kuning atau lampu neon yang bisa mencerminkan tone kulit.
Jika warna kulit terlihat kuning-merah, maka kulitmu termasuk dalam tone yang hangat. Tapi jika terlihat lebih biru-pink maka termasuk tone yang sejuk. Perlu diketahui bahwa skin tone ini bukan warna kulit, tapi warna di bawah kulit yang merefleksikan warna kulit.
Ada banyak warna kulit tapi untuk skin tone hanya ada dua yaitu warm dan cold atau hangat dan sejuk. Nah jika kamu sudah mengetahui tone yang mana, maka akan lebih mudah menentukan warna makeup.
2. Mengukur warna kulit
Setelah mengetahui tone hangat atau sejuk, kamu juga perlu menentukan apakah kulit masuk dalam kategori putih, medium (kuning langsat), olive (sawo matang), atau gelap. Orang dengan warna kulit yang sama belum tentu memiliki tone yang sama, itu semua tergantung pada etnis dan genetik.
3. Foundation base
Pastikan pilih foundation yang warnanya sama persis dengan warna kulit. Namun hal ini bisa berubah sewaktu-waktu. Misalnya saat cuaca panas, warna kulit akan tampak lebih gelap. Sedangakan untuk menentukan warna yang sesuai, kamu bisa mengaplikasikan foundation di bagian antara pipi bawah dan rahang.
Baca juga: 7 Tips Kecantikan Agar Tetap Glowing Selama Puasa
4. BlushOrang dengan warna kulit gelap yang tone-nya sejuk sebaiknya memilih blush warna plum, atau burnt orange-bronze untuk tone hangat. Sedangkan yang bekulit olive sebaiknya memilih warna brown atau chopper.
Bagi pemilik warna kulit medium, pilih warna blush apricot, coral, atau peach. Sedangkan yang memilikikulit putih, pilih blush warna pink atau rose.
5. Eye Shadow
Untuk eye shadow, pilih warna yang bisa melengkapi warna kulit dan menonjolkan warna mata. Jika tone kulit hangat, pilih eye shadow warna emas, hijau, coklat, atau merah muda. Sedangkan jika kulit tone sejuk, pilih abu-abu, perak, pink, atau plum.
6. Lipstick
Item makeup yang satu ini juga sangat penting pemilihannya sesuai dengan warna kulit. Sebelum menentukan untuk membeli sebuah lipstick, tes terlebih dulu warnanya pada selembar kertas putih untuk melihat warna apa yang paling dominan.
Warna lipstick yang merah hangat dan cokelat atau warna hangat yang cenderung pucat seperti champagne bagus untuk skin tone yang hangat. Sedangkan pemilik warna kulit gelap dengan tone sejuk bisa memilih warna lipstick ungu, rose, dan sheer, atau pink gloss.
Untuk kamu yang memiliki kulit olive, bisa pilih warm browns, beige, red, dan pink. Dan yang terakhir untuk kulit putih, bisa memakai lipstick warna merah atau pink yang terkesan hangat atau ungu dan cool pink untuk yang skin tone-nya sejuk.
(fzh)