DREAMERS.ID - Berkarir sebagai selebriti, tak lengkap rasanya jika tidak memiliki sebuah fanclub resmi. Inilah yang juga sepertinya dirasakan oleh mantan member SNSD, Jessica Jung. Makin memantapkan statusnya sebagai solois, Jessica pun berencana untuk membentuk fanclub resminya!
Pada 25 April lalu, agensi baru Jessica, Coridel Entertainment mengumumkan bahwa Jessica akan membentuk sebuah fanclub resmi. Bersamaan dengan pengumuman tersebut, pihak Coridel juga mengumumkan biaya pendaftaran untuk fans yang ingin bergabung.
Berdasarkan Coridel Entertainment, biaya pendaftaran untuk masuk sebagai fanclub resmi Jessica adalah sebesar $13 atau sekitar Rp 171 ribu. Fans bisa mulai mendaftar pada 28 April hingga 22 Mei mendatang. Masa berlaku keanggotaannya pun mencapai setahun, yaitu sampai 17 Mei 2017 mendatang.
Baca juga: Jessica Jung Akui Tinggalkan SNSD adalah Saat Tersulit dan Kelam dalam Hidupnya
Berbagai keuntungan pun bisa didapatkan untuk para fans yang telah terdaftar sebagai anggota fanclub resmi Jessica, seperti mendapat kartu keanggotaan, mendapat souvenir, kesempatan untuk membeli tiket jumpa fans lebih awal, kupon belanja, dan lainnya.Sementara itu, CEO dari brand fashion Blanc & Eclare ini kini tengah bersiap untuk merilis album solonya pada Mei mendatang, serta mulai aktif di berbagai program televisi di Korea, seperti ‘Beauty Bible’ hingga menjadi bintang tamu di program ‘Radio Star’.
(ctr)