Dreamland
>
Artis
>
Article

Wow, Piyama Pangeran George Saat Sambut Presiden Obama Habis Terjual dalam Hitungan Hari!

25 April 2016 16:57 | 2297 hits

DREAMERS.ID - Pangeran George sukses mencuri perhatian dengan penampilan imutnya saat menyambut Presiden Obama dan sang istri Michlle Obama di rumahnya di Kensington Palace pada Jumat (22/4) lalu. Saat itu anak sulung pasangan Pangeran William dan Kate Middleton tengah mengenakan jubah tidur berwarna putih yang dipasangkan dengan piyama motif kotak biru serta sandal beludru hitam.

Setelah foto-foto menggemaskan Pangeran George diunggah oleh akun resmi Kensington Palace, seketika itulah bocah 2 tahun tersebut menjadi perbincangan hangat netizen. Terlebih lagi, George dengan penampilan imutnya itu berani berjabat tangan dengan Presiden Obama.


image source: dailymail.com

Selain penampilannya yang mencuri perhatian, ternyata jubah tidur bermotif gingham yang ia kenakan saat menyambut orang nomor satu di Amerika tersebut juga menjadi viral. Jubah George yang ditaksirseharga USD 39 atau Rp 516 ribuan itu sangat diminati oleh banyak orang.

Sebuah retailer online Inggris, My 1st Year yang menjual jubah mandi  tersebut mengatakan kalau banyak permintaan untuk membeli jubah itu, bahkan hanya dalam beberapa menit setelah foto George beredar, jubah tersebut ludes dalam hitungan hari saja.

Walau produknya telah habis, namun karena banyak pembeli yang ingin memilikinya maka My 1st Yeat kembali menjualnya namun dengan sistem pre-order. Menariknya, pembeli bisa memilih warna dan menambah bordiran nama.

Baca juga: Pangeran George dan Putri Charlotte Mengikuti Prosesi Pemakaman Ratu Elizabeth II

"Kami sangat gembira Pangeran George memilih memakai jubah kami untuk bertemu Presiden Obama! ia tampak sangat menggemaskan, bukan?!" tulis Daniel Price kepada laman People. “Website kami mengalami lonjakan sejak foto itu dirilis!,” lanjutnya.

"Kalian sangat menyukai jubah itu dan sudah terjual habis. Tapi kalian bisa menemukan jubah lain yang bisa dibuat lebih personal," lanjutnya.

Seperti yang diketahui, saat menyambut tamu istimewa ayah dan ibunya tersebut, George diperbolehkan untuk menunda jam tidurnya 15 menit. Tidak hanya menyambut Presiden Obama dan istrinya, George ternyata juga bermain dengan kuda-kudaan yang merupakan kado spesial pemberian Presiden Obama tepat di ulang tahunnya yang pertama.

(dits)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio