Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Onew SHINee Telusuri Jalanan Pulau Bali di Pemotretan Bersama Cosmopolitan
25 April 2016 12:23 | 3707 hits

DREAMERS.ID - Salah satu pulau terindah Indonesia, Bali sepertinya memang menjadi favorit para selebriti Korea untuk menjalani pemotretan dengan mengusung konsep musim semi nan hangat yang memang kini tengah menghampiri negeri ginseng tersebut.

Setelah Sunny dan Hyoyeon SNSD, kini giliran member SHINee, Onew yang juga mengunjungi pulau Dewata tersebut dalam rangka pemotretannya bersama majalah edisi Cosmopolitan untuk edisi bulan Mei.


Image source: Cosmopolitan Korea

Tak hanya mengambil latar keindahan pemandangan alam Bali, Onew ternyata juga menelusuri jalanan Bali, mulai dari jalan raya hingga berpose di sebuah emperan toko sebagai latar belakang untuk pemotretannya kali ini.


Image source: Cosmopolitan Korea

Baca juga: Onew Puncaki Chart iTunes di 17 Negara dengan Album 'CONNECTION'

Dalam salah satu foto, Onew bahkan terlihat berpose akrab dengan seorang pria lokal Bali sambil duduk di atas sebuah sepeda motor. Ada juga foto yang memperlihatkan Onew sedang asyik menikmati es krim di depan sebuah gerai Mc Donald’s.


Image source: Cosmopolitan Korea

Di pemotretan ini, Onew juga melakukan sesi wawancara yang kebanyakan membahas tentang perannya sebagai dokter dalam drama populer ‘Descendants of the Sun’. Meski merasa terbebani karena pertama kali debut akting, namun Onew mengaku antusias dan mengaku akan terus bekerja keras, termasuk sebagai member SHINee.

(ctr)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio