Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Butuh Ketelitian Tinggi, Wanita Ini Mampu Buat Lukisan Potret di Selembar Daun
12 April 2016 23:00 | 3601 hits

DREAMERS.ID - Pernahkah kalian melihat lukisan potret? Lukisan jenis ini biasanya berupa gambar seseorang yang mana wajah atau ekspresinya adalah hal yang diutamakan oleh pelukisnya. Jika biasanya lukisan potret dibuat di kanvas atau pun kertas, lukisan potret yang dibuat wanita ini justru dibuat di atas media yang cukup kecil, yaitu daun.

Meski terdengar tidak mungkin, namun wanita bernama Iantha Naicker benar-benar membuat karya seninya di atas selembar daun. Namun, ada keunikan lain dari karyanya ini. Bila biasanya lukisan potret dilukis dengan menggunakan cat atau tinta, gambar yang dihasilkan dari potret Iantha ini tersusun dari lubang-lubang kecil yang dibuatnya.


Image source: Facebook.com/INAICKER290689

Melansir laman Boredpanda, dalam prosesnya, wanita asal Afrika Selatan ini menggunakan beberapa perkakas sebagai alat bantunya. Dengan melihat medianya yang berupa selembar kertas, tentu sudah terbayangkan bagaimana sulitnya membuat lukisan potret ini. Selain itu, dibutuhkan ketelitian yang tinggi agar lubang yang dibuat tidak salah.

Pengerjaan sebuah lukisan ini dimulai dengan menempelkan sebuah kertas di atas daun tersebut, kemudian Iantha akan menusuk kertas tersebut sesuai hingga seluruh pola terlubangi. Setelah permukaan daun terlubangi, kita dapat melihat gambarnya dengan jelas bila mengarahkan daun tersebut ke arah cahaya.


Image source: Facebook.com/INAICKER290689

Karya unik dan indah dari Iantha ini dia pamerkan lewat akun Facebook pribadinya. Tak hanya lukisan potret saja, sebelumnya gadis berkacamata ini juga mengunggah foto dari karyanya yang lain, seperti lukisan 3D lewat berbagai media Kebanyakan dari karya tersebut berbentuk lukisan dengan berbagai media.

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio