Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Hati-hati, Tisu Toilet Ternyata Sembunyikan Bahaya Bagi Kesehatan
12 April 2016 23:00 | 3151 hits

DREAMERS.ID - Tisu sudah menjadi benda wajib yang harus ada di kamar mandi atau toilet. Kehadiran tisu ini sangat penting untuk mengeringkan bagian tubuh yang basah setelah menggunakan toilet, sehingga tetap bersih dan kering.

Tapi, disamping kegunaannya, ternyata tisu toilet menyimpan beberapa bahaya bagi kesehatan kita lho. Seperti mengutip dari laman Prevention, berikut adalah bahaya tersembunyi dari tisu toilet yang perlu diwaspadai.

1. Kandungan zat kimia

Kandungan zat kimia yang ada di tisu toilet bisa menjadi penyebab iritasi pada kulit sekitar organ intim. Sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2010 menemukan jika di dalam tisu mengandung Formaldehyde, sebuah zat kimia yang tak hanya meningkatkan risiko iritasi tetapi juga bisa menyebabkan kanker.

Bukan hanya formaldehyde, tisu juga merupakan benda yang mengandung zat kimia lain di mana zat kimia ini juga sangat berbahaya bagi kesehatan. Waspadai juga tisu toilet yang mengandung lotion atau pewangi.

Baca juga: Wow, Gaun Pengantin Elegan Ini Terbuat dari Tisu Toilet!

2. Tisu dari kertas daur ulang

Menurut beberapa penelitian, tidak sedikit tisu kamar mandi yang terbuat dari kertas daur ulang. Sementara itu, kertas daur ulang kemungkinan besar mengandung bakteri maupun kuman yang sangat berbahaya dan bisa berkembang dan tumbuh semakin cepat. Meskipun dalam pembuatannya sudah dilakukan sedemikian rupa, namun tetap saja perlu diwaspadai.

3. Kandungan bahan pemutih

Dalam studi yang dipublikasikan di jurnal Environnmental Science and Technology menyebutkan bahwa tidak sedikit tisu kamar mandi atau toilet yang mengandung bahan pemutih di dalamnya. Tisu dengan bahan pemutih biasanya memiliki label PCF atau ECF.

Sekilas, tisu yang mengandung pemutih terlihat sangat bersih dan sehat. Namun jangan salah, tisu ini justru sangat berbahaya buat kesehatan. Tisu ini juga memungkinkan seseorang berisiko menderita kanker lebih besar saat menggunakan tisu dalam jangka waktu yang panjang.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio