DREAMERS.ID - Bunga Tulip selalu diidentikkan dengan Belanda. Bahkan telah menjadi ikon penting dari negeri Kincir Angin tersebut. Padahal, sesungguhnya Tulip berasal dari Turki. Bunga Tulip pada mulanya merupakan bunga liar di daratan Asia Tengah, dan mulai dibudidayakan oleh orang-orang Turki pada tahun 1.000 Masehi.
Kata 'Tulip' sendiri berasal dari kata dalam bahasa Turki, 'Turban'. Dinamakan Turban karena bentuk bunga ini menyerupai turban (penutup kepala) yang kerap digunakan para pria Turki.
Sementara itu, bunga Tulip baru dikenal di Belanda pada tahun 1594, setelah seorang ahli botani bernama Carolus Clusius dihadiahi beberapa potong bibit tulip oleh Duta Besar Konstantinopel, Oghier Ghislain de Busbecq, yang kemudian oleh Clusius ditanam di Hortus Botanicus of Leiden, taman botani tertua di Eropa.
Meskipun kini Belanda telah mengklaim diri sebagai 'pemilik bunga tulip terbaik', namun kota Istanbul mampu menghadirkan pesona tulip yang tak kalah menawan lewat event tahunan, Istanbul Tulip Festival.
Setiap tahunnya, jutaan bibit bunga Tulip ditanam di seluruh penjuru kota itu, dan hasilnya luar biasa. Aroma keriangan, kesegaran, dan kegembiraan, meluap ke setiap sudut kota yang turis datangi selama bulan April yang jadi saat terbaik melihat bunga-bunga Tulip aneka warna mulai mengembang di Istanbul.