Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Dibuat Dengan Cara Spesial, Telur Rebus Ini Berwarna Hitam
07 April 2016 23:00 | 2856 hits

DREAMERS.ID - Tentu kita penyantap telur rebus, bukan? Biasanya saat telur dikeluarkan dari panci setelah direbus, warna cangkangnya akan berubah menjadi kecoklatan. Namun pernahkan kalian melihat telur rebus berwarna hitam? Terdengar aneh memang, namun makanan ini merupakan makanan tradisional dari Jepang.

Melansir laman Odditycentral, telur rebus hitam yang diberi nama kuro tamago ini sudah menjadi salah satu makanan yang sudah akrab bagi masyarakat negeri sakura. Sedikit berbeda dari telur rebus kebanyakan, kuro tamago merupakan telur yang direbus dengan cara spesial.


Image source: odditycentral

Walaupun menggunakan cara spesial dalam proses memasaknya, sebenarnya kuro tamago hanyalah telur ayam biasa. Warna hitamnya dari telur ini karena cara merebusnya yang tidak biasa, yakni dengan merebus langsung di danau belerang yang mendidih. Air belerang tersebut bereaksi dengan kulit telur dan memberinya warna legam.

Baca juga: Resep Tahu Telur Keju Ala Yoo Yeon Seok untuk Sarapan Praktis

Tidak hanya berwarna hitam, telur rebus unik ini juga punya aroma dan sedikit rasa belerang. Selain itu, Kuro tamago ini hanya bisa ditemukan di Owakudani, Hakone, Jepang. Dan karena bentuk serta rasanya yang unik, banyak dari masyarakat lokal yang menyebut bahwa telur ini mistik.


Image source: pinterest/odditycentral

Alasan lain yang membuat ratusan turis mencari kuro tamago adalah karena khasiatnya. Mengonsumsi telur rebus ini dipercaya bisa membuat panjang umur selama 7 tahun. Oleh karena itu, penduduk setempat biasanya menyediakan kuro tamago di sebuah kuali besar yang diletakkan di dekat danau.

Jika ingin memakan langsung telur ini di Owakudani, pengunjung harus mendaki jalur yang lumayan terjal. Jalur yang lebih landai juga tersedia dengan memutari danau. Namun jika sudah sampai atas pengunjung juga akan disuguhi pemandangan Gunung Fuji yang spektakuler. Soal harga telur ini termasuk mahal. Sekantung kuro tamago yang berisi lima butir dibanderol seharga 500 yen, atau sekitar 57.000 rupiah.

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio