Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Nam Goong Min Dikabarkan Pacari Model Beda Usia 11 Tahun!
25 Februari 2016 17:58 | 3996 hits

DREAMERS.ID - Masih belum hilang dari ingatan para penonton mengenai perannya sebagai seorang psikopat di drama ‘Remember’ yang baru saja selesai tayang, Nam Goong Min mengejutkan para penggemar dengan berita hubungan asmaranya dengan seorang model cantik asal Korea!

Menurut berita Sports Chosun yang dilansir Soompi, sang aktor dikabarkan tengah menjalin hubungan dengan seorang model bernama Jin Ah Reum yang kabarnya sudah dijalani selama sekitar 7 bulan. Pertemuan mereka berawal dari hubungan rekan kerja antara sutradara dan aktris utamanya.

Yaitu pada film ‘Light My Fire’ yang digarap oleh Nam Goong Min pada musim panas tahun lalu. Semenjak itulah, keduanya menjadi dekat dan berakhir sebagai sepasang kekasih hingga saat ini.

Baca juga: Cuplikan Chemistry Namgoong Min dan Jeon Yeo Bin di 'Our Movies'

Meskipun berbeda usia 11 tahun, kabarnya pria kelahiran 1978 ini sangat memperlakukan kekasihnya dengan sangat manis. Seperti halnya ia membuat sebuah event romantis pada saat ulang tahun sang kekasih di bulan November lalu.

Sementara, hal ini memang sangat mengejutkan terkait dengan banyaknya yang mengira bahwa Nam Goong Min akan berpacaran dengan pasangan virtualnya di ‘We Got Married’ yaitu Hong Jin Young karena memiliki chemistry yang manis pada setiap penampilannya.

Semoga langgeng ya Nam Goong Min dan Jin Ah Reum!

(tys)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio