Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Saling Follow Dengan Chanyeol, Model Instagram Ini Juga 'Diserang' EXO -L
12 Februari 2016 15:20 | 5414 hits

DREAMERS.ID - Jika sebelumnya, salah satu member dari grup Unicorn yaitu Gayoung menjadi ‘bulan-bulanan’ para EXO-L, kini salah satu model instagram asal Australia juga ‘diserang’ oleh sebagian fans EXO karena saling follow dengan Chanyeol.

Awalnya, rapper dari grup asal SM Entertainment itu terlebih dulu mem-follow satu akun dengan nama @lilymaymac di Instagramnya, namun tak lama kemudian fans EXO menyadari bahwa wanita dengan pemilik akun tersebut mem-follow balik idolanya.

Maka, timbulah berbagai komentar miring yang membanjiri akun wanita bernama Lily tersebut yang berasal dari sebagian fans EXO. Intinya, mereka menyatakan bahwa Lily harus lebih berhati-hati dalam mengikuti akun Instagram seseorang terutama artis ternama seperti EXO.

Baca juga: Pre-sale Mulai 2 Oktober, Tiket Konser Chanyeol EXO di Jakarta Mulai 1,3 Juta

Tetapi di tengah ‘serangan’ ini, adapun sebagian fans lainnya yang meninggalkan komentar pembelaan untuk Lily dan menyuruh semua komentar miring itu berhenti. Dikutip Allkpop, seorang fans mengaku menyesal dengan kejadian ini dan malu akibat ulah dari fans lainnya.

“Aku pikir orang-orang itu tidak punya otak. Mereka sangat gila dan bodoh. Jika kamu difollow oleh seorang artis, bukankan kamu juga akan kembali mem-follownya? Terakhir, aku ingin mengucapkan aku mencintaimu @lilimaymac. Aku minta maaf dan aku akan selalu mendukungmu,” tulis fans lainnya.

Bagaimana pendapatmu tentang kejadian ini, Dreamers?

(tys)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio