DREAMERS.ID - Di awal tahun 2016, fans sepertinya akan disajikan penampilan lagu romantis dari dua idola K-Pop yang siap berduet bersama di awal tahun ini. Lagu tersebut akan dinyanyikan oleh Baekhyun EXO dan Suzy miss A yang telah dikonfirmasi akan merilis sebuah lagu duet romantis.
Baekhyun dan Suzy akan berduet membawakan sebuah lagu cinta berjudul ‘Dream’ pada 7 Januari mendatang. Sang produser, Paek Geun Tae dikabarkan memang telah memperhatikan suara indah Baekhyun dan Suzy dan meminta agar keduanya bisa berduet bersama.
Duet keduanya pun cukup spesial karena masing-masing merupakan perwakilan dari dua agensi raksasa, yaitu, Suzy dari JYP dan Baekhyun dari SM Entertainment. Dua agensi ini pun langsung setuju saat sang produser meminta agar keduanya bisa berduet.
Baca juga: Baekhyun, B.I, dan Jey Bakal Manggung di OVERPASS Jakarta, Tiket Mulai dari 1,3 Juta!
‘Dream’ adalah lagu pop dan R&B dengan groove yang unik dan nada yang emosional. Liriknya menceritakan tentang seorang wanita dan pria yang sedang jatuh cinta, yang akan sangat pas diekspresikan lewat suara indah Baekhyun dan Suzy.Dengan demikian, ini merupakan lagu duet pertama antara dua idola K-Pop di tahun 2016 ini. Duet idola K-Pop mana lagi yang paling kamu nantikan duetnya di atas panggung musik tahun 2016 ini, Dreamars?^^
(ctr)