Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Kocak, Video Parodi Drama 'Reply 1988' Ini Jadi Viral
24 Desember 2015 23:00 | 2903 hits

DREAMERS.ID - Baru-baru ini, sebuah video parodi dari drama populer ‘Reply 1988’ telah menjadi viral. Bentuk kreatifitas dan rasa cinta kepada keseruan jalan cerita drama tersebut ditunjukan oleh salah seorang ‘bintang’ Facebook ini.

Pria bernama Lee Seung Jae ini diketahui sebagai sosok yang terkenal di dunia media sosial, Facebook. Lewat akun pribadinya tersebut, Lee Seung Jae memperlihatkan dirinya yang sedang melakukan parodi dari berbagai adegan yang ada dalam drama yang sedang populer tersebut.

Dengan diiringi lagu ‘A Little Girl’, OST yang dinyanyikan Hyuk Oh, Lee Sung Jae berdandan ala para pemain ‘Reply 1988’ sambil menirukan setiap adegan yang pernah ditayangkan. Karakter Duk Seon yang diperankan oleh Hyeri pun menjadi karakter utama yang diparodikan oleh Lee Seung Jae.

Baca juga: Queen of Tears Geser Reply 1988 Jadi Drama Rating Tertinggi ke-3 di tvN

Hampir semua ucapan, gaya maupun perlakuan dapat diikuti dengan baik oleh sang bintang facebook tersebut hingga mendapat banyak komentar dari para netizen. Bahkan banyak yang memberikan saran jika akan lebih baik jika Lee Seung Jae dapat muncul sebagai cameo di dalam drama produksi tvN tersebut.

Penasaran seperti apa? Simak dulu videonya dibawah ini:

Gimana pendapat kamu, Dreamers?^^

(tys)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio