Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Hampir Bangkrut, Para Pemain Klub Sepakbola Ini Rela Patungan Bayar Wasit
07 Desember 2015 20:11 | 2275 hits

DREAMERS.ID - Kisah miris belum lama ini terjadi di dunia persepakbolaan Spanyol. Klub Segunda B, Huracan Valencia, tengah ada dalam krisis ekonomi, hingga mereka terancam bangkrut.

Sebelumnya, para pemain juga dikabarkan tak lagi menerima gajinya selama berbulan-bulan. Belum lama ini, mereka menghadapi Reus laga Grup III, dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 1-2. Namun kisah memilukan terjadi ketika para pemain Huracan harus patungan untuk membayar jasa wasit yang memimpin pertandingan.


Uang Para Pemain Huracan (image source: Kapanlagi.com)

Baca juga: Selain Santini Group, Ini Daftar Pengusaha Indonesia yang Pernah Beli Klub Sepak Bola Luar Negeri

Tim sebelumnya sudah terkena penalti dua poin karena tidak bisa membayar wasit di pertandingan sebelumnya dan jika tidak bisa melakukan hal yang sama untuk kali ketiga, mereka bakal dicoret dari kompetisi.

Salah satu penjaga gawang tim, Paco, belum lama ini mengunggah foto di Twitter, menunjukkan uang yang mereka kumpulkan untuk membayar wasit - lengkap dengan kalimat 'Uang yang berhasil kami kumpulkan, tak lupa ini juga tak terlepas dari dukungan para fans'.

Huracan selanjutnya akan bermain melawan Barcelona B di Miniestadi akhir pekan ini

Source:
Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio