DREAMERS.ID - Harga makanan yang disajikan di restoran cepat saji umumnya sangat terjangkau, dan itulah yang membuat mengapa burger, kentang goreng, dan teman-temannya menjadi favorit banyak orang selain karena kelezatan rasanya.
Tapi di Venezuela, satu porsi large kentang goreng atau french fries McDonald’s dihargai 133 dolar atau sekitar 1,5 juta rupiah! Mahalnya french fries McD di negara ini dikarenakan Venezuela memaksa produsen untuk menggunakan kentang dari perkebunan lokal, bukan hasil impor.
Melansir laman Fushion.net, selama hampir satu tahun mulai dari Januari lalu, McDonald terpaksa memiliki menu french fry serupa namun menggunakan singkong sebagai pengganti kentang, tapi sayangnya menu tersebut tidak begitu populer.
Baca juga: Meski Praktis nan Lezat, Pecinta French Toast Harus Waspada Akan Hal Ini!
Dan tak hanya itu, Independent.co.uk juga melaporkan bahwa menu burger di McDonald Venezuela bahkan tidak dilengkapi dengan selada dan tomat.Ditambah dengan kebijakan fiskal yang mencegah orang untuk mengambil uang dari negara tersebut, sehingga menyebabkan masalah impor untuk segala macam produk penting. Dan pada akhirnya harga meningkat secara besar-besaran.
Hal ini menyebabkan orang bedagang di pasar gelap dengan harga yang lebih murah. Di black market, satu porsi kentang goreng menjadi lebih murah yaitu 1,15 dolar atau sekitar 15 ribu rupiah.
(fzh)