DREAMERSRADIO.COM - Baru beberapa bulan berlalu, sepertinya hubungan antara aktor Korea Song Seung Hun dan aktris Tiongkok Liu Yi Fei makin serius saja. Mungkinkah upacara pernikahan sedang direncanakan?
Pasangan selebriti mancanegara Song Seung Hun dan Liu Yifei makin mengarah ke hubungan yang lebih serius. Apalagi setelah sang aktor 39 tahun telah bertemu dengan keluarga sang kekasih.
Kabar ini seperti yang dilaporkan oleh media asal Tiongkok pada Rabu (14/10), bahwa Song Seung Hun bertolak ke kampung halaman Liu Yifei setelah menyelesaikan jumpa pers film yang dibintangi oleh keduanya yaitu ‘The Third Way of Love’ akhir September lalu.
Baca juga: 'Hidden Face' Menjadi Film Thriller 19+ Pertama Tembus 1 Juta Penonton
Disana, aktor kawakan Korea Selatan ini pun menghabiskan waktu bersama ibu dari sang kekasih.“Sepertinya ini bukan yang pertama kalinya ibu Liu Fei bertemu dengannya. Mereka berbincang layaknya sudah sering bertemu,” tulis media Tiongkok tersebut dikutip Allkpop.
Walau sebelumnya membantah, namun kabar ini tentunya semakin membuat publik percaya bahwa pasangan cinta lokasi ini makin mantap untuk membawa hubungan mereka ke jenjang pernikahan.
(ncl)