Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Unik! Ternyata Alaska Punya Banyak Garis Pantai yang Aneh
22 September 2015 19:00 | 12724 hits

DREAMERSRADIO.COM - Bukan hanya garis pantai aneh berwarna kuning seperti foto di atas, namun Alaska memiliki beberapa garis pantai aneh lainnya. Alaska memang dikenal memiliki garis pantai yang sangat panjang. Beruntung sebuah project bernama ShoreZone mampu mengabadikan garis-garis pantai cantik itu ke dalam foto.

Sebenarnya ShoreZone memiliki konsep yang sama dengan Google Earth atau Google Maps. Bedanya, jika tampilan foto Google akan terlihat seperti foto satelit, ShoreZone diambil menggunakan helikopter dengan ketinggian hanya 100-300 meter. Sehingga fotonya lebih mirip dokumentasi traveling. ^^



Image source: ShoreZone

Menariknya, garis-garis pantai Alaska terlihat berbeda setiap area, bahkan ada beberapa area yang jika dilihat, tidak disangka itu adalah batas pantai. Sayangnya, beberapa garis pantai mulai terkikis karena rusak oleh tangan-tangan manusia atau pengembangan industri.

Ada juga Point Nowell, sisi kontras garis pantai yang terdiri dari batu-batu dan granit yang berbeda warna. Batu yang tenggelam di laut berwarna abu-abu, yang ada di permukaan berwarna putih, sedangkan di atasnya berwarna kuning coklat, mirip kue lapis. ^^



Garis pantai kontras yang terlihat seperti kue lapis (Amusing Planet)

Baca juga: Ilmuwan Prediksi Potensi Megatsunami di Alaska, Tidak Lama Lagi?

Kebanyakan fenomena pemandangan garis pantai unik ini karena gelombang laut yang mengikis batu. Kadang banyak juga tumbuhan atau alga yang hidup di batu tersebut sehingga menghasilkan warna yang kontras.

Di sekeliling pantai Alaska juga banyak pulau kecil yang hilang saat air pasang. Ketika surut, terlihat batu-batu sedimen berbagai warna yang dikelilingi air dangkal. Tapi yang menakjubkan, seperti apapun garis pantainya, air lautnya tetap terlihat jernih!


Garis pantai terpencil yang memiliki air sangat jernih (ShoreZone)

Jangan cuma dipandang dari aplikasi ShoreZone saja, Dreamers. Tapi langsung buktikan sendiri keindahan wisata anti-mainstream garis pantai di Alaska. ^^

(rei)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio