DREAMERSRADIO.COM - Setelah Burj Al Arab, Burj Khalifa, Dubai Mal dan sederet bangunan mewah lainnya, kini kota di Uni Emirat Arab itu tengah membangun taman rekreasi bertema Hollywood. Bukan Dubai namanya, jika tidak membuat bangunan megah, mahal dan sensasional. Setelah Burj Al Arab, Burj Khalifa, Dubai Mal dan sederet bangunan mewah lainnya, kini kota di Uni Emirat Arab itu tengah membangun taman rekreasi bertema Hollywood.
Taman yang diberi nama Hollywood in the Desert atau Hollywood di Padang Pasir itu diperkirakan bakal rampung pada Oktober 2016 mendatang.
Tak tanggung-tanggung, dalam merealisasikan proyek raksasa Hollywood in the Desert, Dubai menggaet tiga perusahaan ternama Hollywood, yaitu Sony Pictures, DreamWorks Animation, dan Lionsgate.
Dilansir dari laman Lonely Planet, Kamis 17 September 2015, taman Hollywood ini akan dibangun di area seluas 17 hektar. Nantinya, di tempat rekreasi ini wisatawan dapat menikmati sekitar 27 wahana keren seperti roller coaster, wahana air, dan teater multidimensi yang semuanya diadopsi dari film-film Hollywood.
Baca juga: Mengintip Kolam Selam Terdalam di Dunia Punya Dubai
"Kami punya Lionsgate Zone yang cocok untuk anak muda dan remaja, Sony Studios Zone yang terkesan lebih gelap, ada juga DreamWorks Zone yang cocok untuk keluarga," ujar Stanford Pinto, Chief Operating Officer Dubai Parks and Resorts.General Manager Dubai Parks and Resorts, Guido Zucchi mengatakan, wisatawan yang datang dijamin akan langsung terpukau begitu melihat gerbang utama.
"Di boulevard utama taman rekreasi akan ada banyak animasi dan pertunjukan jalanan. Anda akan selalu menemukan karakter film di jalan tersebut," katanya.
Sony Studios Zone akan mencakup beragam wahana bertema Ghostbusters, The Green Hornet, Underworld, Zombie Land, Cloudy with a Chance of Meatball dan juga Hotel Transylvania. Sementara itu di Lionsgate Zone, terdapat beberapa wahana antara lain The Hunger Games, Step Up: All In, dan juga Step Up: Revolution.