DREAMERSRADIO.COM - Sony untuk kedua kalinya merilis ponsel pintar terbaru mereka dari seri Xperia yakni Sony Xperia Z5 yang hadir dengan kualitas kameranya yang menawan yakni 23 Mp dengan kemampuan menangkap gambar dengan hasil definisi tinggi. Tak hanya itu, spesifikasinya juga menunjukan bahwa Xperia Z5 ini pantas disebut sebagai salah satu ponsel Android super.
Dilaporkan Digital Spy, Xperia Z5 ini hadir dengan processor Snapdragon 810 yang dilengkapi 3Gb RAM. Belum lagi dengan kemampuan merekam video hingga 4K piksel serta penyimpanan mencapai 32 Gb di ponsel berukuran 5.3 inchi ini.
Kamera 23 Mp ini sendiri diketahui dapat menghasilkan gambar berkualitas tinggi karena dilengkapi dengan teknlogi terbaru pada kamera mereka yakni Sony Exmoor RS serta lensa dari G Lens yang dapat menangkap gambar dari sudut lebar 24mm.
Baca juga: Penjualan Terus Menurun, Sony Bakal Berhenti Produksi Smartphone?
Beberapa improvisasi lainnya di kamera Xperia Z5 ini juga diterapkan seperti kemampuan menangkap gambar di kondisi minim cahaya karena sudah dilengkapi dengan ISO mencapai 12.800. Belum lagi dengan kemampuan zoom hingga 5x namun tetap menghasilkan gambar yang jernih.Ponsel yang diprediksi akan jadi saingan dari GALAXY S6 Edge milik Samsung ini sayangnya belum bisa diketahui lebih lanjut soal harga dan tanggal penjualan resminya. Meskipun begitu, Sony diperkirakan akan kebanjiran order karena fitur canggih kamera mereka di ponsel Xperia Z5 ini.
Waah.. berapa kira-kira harganya ya, Dreamers? ^^ (Syf)