Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Buat Risih, Simak Cara Tepat Atasi Jerawat yang Muncul di Telinga
24 Juli 2015 16:00 | 1973 hits

DREAMERSRADIO.COM - Jerawat di telinga memang menyakitkan dan mengganggu. Meski begitu, jangan sekali-kali menyentuhnya dengan menggunakan tangan! Meski tangan kita bersih, tapi kuku mungkin penuh dengan kuman.

Jadi saat kamu menyentuh atau bahkan mencoba menjepitnya, bakteri di kuku tersebut bisa saja menyebar dan memperparah infeksi yang sudah ada karena jerawat, kata Joel Cohen, Md, seorang dermatologis asal Colorado.

Seharusnya, untuk mengatasi jerawat di telinga ini menggunakan kapas yang sudah diteteskan gel benzoil peroksida 10% langsung ke jerawat. Benzoil peroksida ini memiliki sifat yang baik sebagai anti-inflamasi dan antimikroba yang bisa mencegah jerawat membengkak dan membunuh bakteri penyebab nanah.

Baca juga: Jerawatan Jangan Panik! Begini Cara Kenali dan Mengatasinya Menurut Dokter Kulit

Dan untuk mencegah kembali timbulnya jerawat, Amy Derick, MD, seorang instruktur klinis dermatologi di Northwestern University menyarankan untuk meningkatkan kebersihan area telinga. “Biasakan mencuci telinga dengan lembut saat mencuci wajah,” katanya.

Setelah itu keringkan dengan handuk untuk menghilangkan zat yang mengandung asam salisilat.

Melansir Prevention, sementara saat sedang membersihkan telinga, gunakan bola kapas yang sudah direndam dengan alkohol untuk menghilangkan kotoan yang ada dalam telinga. Lakukan setidaknya sekali seminggu.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio