DREAMERSRADIO.COM - Para fans BTS di New York, Amerika Serikat harus gigit jari saat mereka batal bertemu dengan sang idola dalam acara hi-touch akibat kejadian tak menyenangkan yang dialami oleh grup yang juga disebut Bangtan Boys tersebut.
Menurut kabar yang beredar, sebuah ancaman pembunuhan ditujukan oleh seorang akun misterius di sosial media kepada salah satu member BTS, Rap Monster saat ia bersama grupnya menghadiri tur ‘The Red Bullet’ di New York.
Demi alasan keamanan, pihak penyelenggara pun akhirnya membatalkan salah satu rangkaian acara dari tur ‘The Red Bullet’ di New York yang sebelumnya mengizinkan fans untuk berinteraksi langsung dengan para member BTS lewat acara hi-touch.
Baca juga: Beda Gestur, Kode Keras, Hingga Heboh Dugaan Wamil Jadi Perbincangan Hangat Sepekan Kemarin
Dilansir Soompi, para fans berhasil mencari tahu ancaman tersebut melalui tagar #TRBinNYC di Twitter dan menemukan sesuatu yang sangat mengejutkan. Dalam akun bernama @glamgirl tertulis bahwa ia baru saja membeli sebuah pistol dan akan membunuh Namjoon (nama asli Rap Monster), lengkap dengan gambar pistol.Setelah membuat postingan berisi ancaman, akun tersebut dikabarkan sudah tak aktif lagi dan konser pun diselesaikan lebih cepat dari rencana semula.
Dari beberapa postingan sosial media fans, sejumlah petugas keamanan dan pihak kepolisian pun sempat berjaga di area konser berlangsung begitu pihak penyelenggara mendapatkan ancaman pembunuhan terhadap leader BTS tersebut.
(ncl)