Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Ini Masalah Yang Kerap Menghantui Para Pemudik Sepeda Motor
14 Juli 2015 11:18 | 1143 hits

DREAMERSRADIO.COM - Sepeda motor masih menjadi favorit masyarakat untuk pulang ke kampung halaman pada momen Lebaran. Namun setiap pilihan pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri tak terkecuali kendaraan roda dua ini.

Melansir Metrotvnews, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kementerian Kesehatan, Tjandra Yoga Aditama mengatakan, pemudik sepeda motor sering memiliki masalah kesehatan seperti sakit pada bagian punggung dan nyeri leher.

Selain itu, mengendarai motor selama berjam-jam menyebabkan penurunan konsentrasi dan kelelahan juga dapat memicu terjadinya kecelakaan lalu lintas. Tjandra juga mengingatkan, pada 2014 lalu terdapat 3.869 unit motor yang mengalami kecelakaan selama arus mudik Lebaran.

Baca juga: Minat Berburu Flash Sale dan Diskon Tiket Mudik KAI? Cek Dulu Info Memesannya!

Jika terpaksa menggunakan sepeda motor, hendaknya tidak untuk rute jauh seperti daerah Jawa. Ada baiknya menggunakan jasa kapal laut atau kereta api untuk membawa motor ke kampung.

“Kalau terpaksa mudik naik motor, maka sering-sering istirahat di jalan, setidaknya setiap empat jam. Manfaatkanlah ratusan pos istirahat yang sudah tersedia sepanjang arus mudik,” imbau Tjandra.

Jangan lupa untuk menjaga keamanan dan batasan penumpang. Karena menurut aturan, sepeda motor hanya boleh mengangkut maksimal dua penumpang. (rei)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio