Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Apple akan Hilangkan Tombol 'Home' dari iPhone?
24 Juni 2015 10:17 | 2055 hits

DREAMERSRADIO.COM - Apple sejauh ini dianggap selalu menampilkan desain yang sederhana namun memiliki kesan futuristik yang mewah dalam setiap perangkat ponsel pintar buatan mereka. Salah satu yang membedakan mereka dengan produsen ponsel pintar lainnya adalah tombol home berbentuk lingkaran di iPhone.

Meski sudah menjadi ciri khas, Apple rupanya berniat untuk menghilangkan tombol home tersebut di perangkat iPhone terbaru mereka dalam waktu dekat. Menurut beberapa sumber, tombol home di iPhone tersebut dapat membuat iPhone terlihat kuno di masa yang akan datang.

Digital Spy melaporkan bahwa langkah menghilangkan tombol home dari layar muka iPhone masih sebatas wacana. Meskipu begitu, Apple sendiri saat ini dikabarkan juga tengah mengembangkan sistem baru untuk menggantikan tombol home tersebut yang mengkombinasikan layar sentuh, chip khusus dan Touch ID.

Baca juga: iPhone 15 Baru Bisa Dipesan, Apple Dikabarkan Tengah Siapkan iPad Lipat!

Menghilangkan tombol home dari iPhone disebutkan juga dapat memberikan keleluasaan bagi Apple untuk merancang ponsel yang jauh lebih modern dari saat ini. Apple dikatakan bisa bermain-main dengan kreasi dan imajinasi mereka khususnya untuk rancangan bezel iPhone jika memang tombol home akan dihilangkan.

Belum diketahui lebih lanjut kapan Apple akan benar-benar menghilangkan tombol home dari iPhone. Kemungkinan besar, mereka belum akan menerapkannya di perangkat iPhone 6s yang dijadwalkan akan rilis pada September 2015 mendatang.

Hmm.. kira-kira seperti apa jadinya ya jika tidak ada tombol home di iPhone? ^^ (Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio