Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Para Artis YG Entertainment Hadiri Pesta Pembukaan Restoran Milik Yang Hyun Suk
05 Juni 2015 18:19 | 4762 hits

DREAMERSRADIO.COM - CEO sekaligus bos besar agensi raksasa YG Entertainment, Yang Hyun Suk sepertinya semakin serius berbisnis ke berbagai bidang. Setelah meluncurkan brand fashion dan kosmetik, ia kini telah memulai bisnis terbaru yaitu membuka sebuah restoran.

Bekerja sama dengan chef ternama Korea, Noh Hee Young, Yang Hyun Suk akhirnya secara resmi telah membuka sebuah restoran bernama ‘3Geori Butchers’ yang berlokasi di Hongdae. Para artis YG Entertainment pun turut hadir dalam pesta pembukaan restoran ini.


Image source: Facebook.com/3Geori Butchers

 Pada Kamis (04/06), para artis YG Entertainment, seperti Big Bang, WINNER, iKON, Lee Hi, Psy, hingga Akdong Musician terlihat hadir dan menikmati makanan di restoran dengan daging babi sebagai menu utamanya.


Image source: Facebook.com/3Geori Butchers/Soompi

Baca juga: Aturan Ketat Restoran Korea Batasi Pengunjung, Langgar Denda Puluhan Juta

Dalam pesta pembukaan tersebut, para artis YG juga ikut membubuhkan tandatangannya di dinding restoran yang telah tersedia dengan grafiti bergambar ‘YG’. Tak hanya para artisnya saja, para produser musik dan dancer YG juga terlihat menikmati waktunya di pesta pembukaan tersebut.

Setelah pesta tersebut digelar, restoran dengan nuansa yang cukup cozy dan nyaman ini pun telah memulai kegiatan operasional perdananya pada Jumat (05/06). Wah, restoran ini sepertinya masuk daftar tujuan wajib saat berkunjung ke Korea nih, Dreamers^^

(ctr)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio