Dreamland
>
Berita
>
Article

Miris, Guru Muda Ini Dibunuh Mantan Pacar Saat Mengajar di Korea!

05 Juni 2015 10:14 | 5133 hits

DREAMERSRADIO.COM - Sunny Kim adalah seorang guru muda yang baru berusia 25 tahun dan dibunuh oleh sang mantan kekasih pada 2 Mei 2015 lalu. Pria yang diidentifikasi sebagai Tuan Lee tersebut mencekik Sunny di apartemennya setelah mereka putus.

Melansir Koreaboo, setelah membunuh Sunny, Lee memasukkan jasadnya ke dalam sebuah koper lalu membawanya ke hutan dekat sebuah bukit untuk menyembunyikan bukti.


Koper berisi jasad Sunny yang disemen (Koreaboo.com)

Untuk menghindari kecurigaan, Lee pun menggunakan ponsel Sunny untuk memposting di akun SNS dan berinteraksi dengan teman-teman Sunny selama beberapa minggu. Baru pada saat Sunny tidak pergi bekerja untuk pekerjaan barunya, semua hal terasa aneh.


Sunny Kim (Image source: koreaboo.com)

Sunny lulus dari University of Albany di New York pada tahun 2011 lalu sebagai mahasiswa jurusan Economics and East Asian Studies. Dia pindah ke Korea untuk menjadi seorang guru dan mulai berkencan dengan Lee.

Baca juga: Kronologi dan Peliknya Kasus Mutilasi Sadis Abby Choi, Fakta Terkini Tentang Kisruh Warisan

Hari di mana Sunny dibunuh, dirinya baru saja menandatangani kontrak untuk pekerjaan baru. Dan saat bosnya berusaha untuk menghubunginya, Lee merespon dengan menggunakan ponsel Sunny, “Jangan menghubungiku. Aku akan kembali ke Amerika untuk sekolah.”

Merasa di bawah tekanan, Lee pun mencoba untuk membela diri dan mengatakan rasa bersalahnya karena telah membunuh Sunny. Namun keluarga Sunny tidak yakin dengan perkataannya dan beranggapan bahwa hal itu dilakukan untuk mengurangi hukuman.

Parahnya, Lee juga ternyata menganiaya Sunny. Setelah jasadnya ditemukan, petugas mengidentifikasi tanda-tanda patah tulang dan memar di wajahnya. Hal ini membuktikan bahwa tindakan Lee bukan hanya kecelakaan atau tindakan tanpa sadar.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio