Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Keluar Dari One Direction Buat Zayn Malik Jadi Hobi Masak!
27 Mei 2015 13:40 | 1921 hits

DREAMERSRADIO.COM - Memutuskan untuk tak lagi menjadi member One Direction, Zayn Malik pun kini punya kesibukan lain selain jadi penyanyi solo. Menurut sang tunangan, Perrie Edwards, Zayn kini habiskan banyak waktunya dengan kegiatan yang jauh berbeda saat menjadi member boyband.

Sejak meninggalkan One Direction Maret lalu, Zayn pun kini kabarnya lebih sering menghabiskan waktunya di dapur untuk menyiapkan makan malam.

“Sangat senang melihat dirinya yang sekarang. Kami menghabiskan banyak waktu di dapur dan dia adalah koki yang hebat,” ujar Perrie.

Walaupun mulai menunjukkan sisi sebagai calon suami yang ideal, namun Zayn dan Perrie, yang telah tunangan pada 2013 lalu masih belum mempersiapkan pernikahan mereka, mengingat Perrie yang masih sibuk dengan album baru Little Mix ‘Black Magic’.

Baca juga: Peduli Anak-Anak, Zayn Malik Tulis Surat Terbuka ke PM Inggris

“Aku tak tahu kapan tanggal pernikahanku. Kami masih merencanakannya tapi aku kini masih sibuk dengan album Little Mix ‘Black Magic’ yang baru keluar,” kata Perrie pada The Sun.

Ia melanjutkan, “Aku dan Zayn ingin pernikahan yang sempurna, jadi begitu ada waktu kami akan segera merencanakannya. Aku ragu jika pernikahanku akan dilakukan musim semi ini, tapi yang pasti kami akan memberi tahu kalian.”

Sepertinya hobi baru Zayn memasak dirumah adalah sebagai obat rindunya karena telah lama meninggalkan rumah untuk berkarir ya Dreamers..

(ncl)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio