Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
'Producer' Episode 4: Ketika Romansa Mulai Tumbuh Antar Produser dan Sang Artis
25 Mei 2015 10:50 | 2705 hits

DREAMERSRADIO.COM - Memasuki episode ke-3 dan 4, variety drama KBS ‘Producer’ kini terus mengungkap kisah antar empat pemain utamanya, yaitu dua produser senior, Tak Ye Jin (diperankan Gong Hyo Jin) dan Ra Joon Mo (diperankan Cha Tae Hyun), produser rookie yaitu Baek Seung Chan (diperankan Kim Soo Hyun), dan sang artis, yaitu Cindy (diperankan IU).

Setelah belajar bagaimana menjadi seorang produser lewat masa training, Baek Seung Chan kini mulai turun lapangan dengan mengajak beberapa artis, termasuk Cindy untuk bisa bergabung menjadi member baru variety show ‘1 Night, 2 Days’. Dan di sinilah, bumbu romansa mulai tumbuh.


Image source: KBS

Cindy yang awalnya sangat dingin, kini mulai luluh dengan ketulusan dan usaha Baek Seung Chan yang mengajaknya bergabung. Ada juga scene di mana keduanya mulai menunjukkan kedekatan, seperti saat Baek Seung Chan melindungi Cindy dari turunnya hujan.


Image source: KBS

Baca juga: Review Drama The Stranger, Melawan Keasingan di Tengah Pandemi

Sementara itu, dua produser senior, Tak Ye Jin dan Ra Joon Mo juga mulai menunjukkan perhatian satu sama lain. Tak Ye Jin mulai menyadari kesibukan Ra Joon Mo sebagai produser membuatnya merasa kesepian.

Namun di sisi lain, Baek Seung Chan dan Tak Ye Jin yang beberapa kali terus terlihat bersama sepertinya juga tak menutup kemungkinan bahwa akan ada ‘sesuatu’ yang tumbuh. Tak hanya romansa, episode ini juga mulai memperlihatkan di balik layar persiapan syuting sebuah variety show. Para idola K-Pop, seperti Seungyoon WINNER, Dara 2NE1, dan Minwoo Boyfriend juga tampil sebagai kameo.

Lalu, akankah Cindy yang seorang penyanyi terkenal akan jatuh hati pada sang produser, Baek Seung Chan? Dan bagaimana kisah selanjutnya dari Tak Ye Jin dan Ra Joon Mo? Nantikan kelanjutannya di KBS ‘Producer’ yang tayang setiap Jumat dan Sabtu.

(ctr)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio