Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Katy Perry 'Marahi' Penonton Saat Belajar Bahasa Indonesia di Konsernya di Jakarta!
10 Mei 2015 14:47 | 5339 hits

DREAMERSRADIO.COM - Ditengah penampilannya di Jakarta dalam rangkaian konser tur ‘Prismatic World Tour 2015’ malam tadi (9/5), Katy Perry menyempatkan diri belajar bahasa Indonesia dengan bersama salah seorang penggemar. Di sesi singkat tersebut, Katy bahkan memarahi penonton karena mengganggu kursus singkatnya tersebut.

Sebelum menyanyikan lagu ‘By The Grace of God’, Katy mengajak seorang penggemar bernama Cindy ke atas panggung karena dianggap memakai kostum bermotif Pizza yang unik. Cindy pun kemudian diminta Katy mengajarkan bahasa Indonesia dari kata ‘Thank You’ dan ‘I Love You’.

Namun, saat Katy hendak mengulang kalimat ucapan tersebut dalam bahasa Indonesia yang diajarkan Cindy, ia terganggu karena para penonton berisik dan heboh melihat Katy melafalkan bahasa Indonesia dengan logat yang terdengar aneh.

Baca juga: Pernah Pacaran, Ini Pendapat John Mayer Soal Lagu Kolaborasinya dengan Katy Perry

“Sssttt..! Diam semua! Aku tidak bisa mendengar kata-kata dari Cindy. Nanti aku bisa lupa. Coba ulangi lagi. Aku.. cinta.. kamu..” ucap Katy yang kemudian disambut gemuruh penonton yang jauh lebih berisik.

Sesi kursus bahasa Indonesia singkat itu pun ditutup dengan kalimat ‘Foto Bareng’ yang diajarkan Cindy sambil mengangkat ponselnya untuk berfoto bersama Katy. Setelahnya, Katy pun kemudian mengatakan, “Okky dokky! Itu adalah bahasa Inggris. Oh, aku baru saja mengajarkan kalian satu bahasa Inggris.”

Duh, ada-ada saja ya, Dreamers! ^^ (Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio