DREAMERSRADIO.COM - Resmi pulang dari wajib militer pada Senin (04/05) lalu, Yesung Super Junior pun sudah siap untuk kembali menyapa para fans setia yang telah menunggu-nunggu kembalinya ia dari militer selama dua tahun lamanya.
Jakarta pun mendapat kehormatan sebagai kota pertama yang dikunjungi oleh Yesung sepulangnya ia dari wajib militer. Lewat akun Instagramnya, Yesung pun mengunggah jadwal pertamanya untuk terbang ke Jakarta.
Dalam postingan Instagram tersebut, pria 30 tahun ini menginfokan tanggal dan tujuan keberangkatannya. Disitu tertulis bahwa Yesung akan bertolak ke Jakarta pada Rabu (06/05) dan menghabiskan waktu selama hampir 4 hari sebelum kembali ke Seoul pada 10 Mei 2015.
Melalui postingannya, Yesung juga seperti menjelaskan jika kedatangannya ke Jakarta ini adalah untuk melakukan sesi pemotretan bersama majalah Maps. Beberapa kabar yang beredar diantara fans, pemilik nama asli Kim Jong Woon ini akan melakukan pemotretan di simbol kota Jakarta yaitu Monas.
Baca juga: Yesung Sajikan Genre Baru dalam Comeback Solo 'It's Complicated'
Namun hingga kini kabar tersebut masih belum bisa dipastikan. Yang pasti adalah Yesung kini telah berada di pesawat menuju Jakarta dan dijadwalkan tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta pada pukul 20.10 WIB.Sebelumnya Yesung juga dikabarkan akan menghadiri pop-up store line fashion Why Style yang ia jalankan bersama sang adik, Kim Jong Jin. Jong Jin sendiri telah berada di Jakarta sejak 29 April lalu dalam rangka promosi pembukaan tokonya di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.
Sementara itu, rekan-rekan Yesung lainnya yang juga tergabung di Super Junior baru saja menggelar konser penutup rangkaian konser Super Show 6 di Jakarta pada Minggu, 3 Mei 2015 lalu di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD.
(ncl)