Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Rizzi House, Rumah Paling Ceria di German
26 April 2015 14:13 | 3236 hits

DREAMERSRADIO.COM - Orang-orang yang melihat bangunan ini pasti akan terheran-heran. Berbeda dengan gedung-gedung disekitarnya. Bentuk rumah ini sangat tidak biasa. Bagian luar rumah ini dicat dengan gaya grafiti yang berwarna-warni gaya urban yang unik.

Gedung ini dinamakan Happy Rizzi House sebagai penghargaan kepada seniman yang telah mendesain gedung tersebut, James Rizzi. Berawal di tahun 2001 di tempat tinggal bangsawan yang hancur, Ia memutuskan untuk membangun sesuatu yang berbeda.


Image source: flickr.com

Walaupun terlihat seperti seni grafiti yang sederhana, arsitek Konrad Kloster butuh waktu 2 bulan untuk membuat desain kasar projek tersebut. Pembangunan baru bisa selesai 2 tahun kemudian.


Image source: flickr.com

Rizzi House berada di tengah kota Braunschweig, Jerman. Bangunan ini pada awalnya diremehkan dan dicemooh oleh orang-orang dewasa yang sangat dominan jumlahnya dibanding anak muda. Mereka tidak menyukai arsitekturnya yang kekanak-kanakkan dan menganggap gedung tersebut akan membuat pamor kota turun.


Image source: flickr.com

Saat ini, Rizzi House menjadi dayatarik wisatawan lokal. Meskipun Rizzi House digunaakan sebagai kantor, bangunan ini tetap membawa pengaruh yang positif bagi orang sekitar dan sangat dinikmati oleh anak-anak karena grafiti-nya yang bergambar kartun.

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio