Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Nonton Film Debutnya, Chanyeol EXO Nangis Sejadi-jadinya!
26 Maret 2015 16:09 | 4820 hits

DREAMERSRADIO.COM - Menjadi member EXO selanjutnya yang debut film layar lebar setelah di tahun lalu D.O melakukan debut dengan film layar lebar ‘Cart’, Chanyeol pun mengungkapkan rasa terharunya karena dapat debut sebagai seorang aktor dalam film ‘Jangsoo Shop’ atau ‘Salute D’Amour’.

Bersama dengan pemeran film lainnya seperti Park Geun Hyung, Yoo Yeo Jung, Moon Ga Young serta sutradara Kang Je Gyu, Chanyeol pun hadir dalam acara preview bersama para awak media pada Kamis (26/03) di CGV teater di daerah Wangsimni.

Para wartawan yang hadir pun penasaran dengan perasaan rapper EXO-K ini setelah menonton debut film pertamanya. Rupanya Chanyeol pun tak bisa menyembunyikan rasa harunya dan mengaku menangis saat menonton filmnya sendiri.


Image source: MWave

“Aku menangis begitu banyak dan sangat memalukan untukku difoto seperti ini. Itulah mengapa aku menangis tersedu. Aku juga menangis saat aku pertama menerima naskah film ini,” katanya.

Baca juga: Pre-sale Mulai 2 Oktober, Tiket Konser Chanyeol EXO di Jakarta Mulai 1,3 Juta

Cowok 23 tahun ini melanjutkan, “Aku tahu semua yang terjadi dalam film, jadi kurasa aku tak akan menangis. Tapi kurasa aku menangis 100 kali lipat saat aku membaca naskahnya. Aku ingin secepat mungkin nonton filmnya dan sangat menyenangkan saat melihatnya melalui previe bersama media.”


Chanyeol berperan sebagai Min Sung (Soompi)

Chanyeol juga berharap jika semua orang yang menonton filmnya dengan senang hati. Dalam film ini, Chanyeol bermain sebagai Min Jung, kekasih dari Ah Young (Moon Ga Young) yang merupakan anak dari pemilik toko Jangsoo.

Film ‘Jangsoo Shop’ atau ‘Salute D’Amour’ ini akan mulai tayang di bioskop pada 9 April.

(ncl)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio