DREAMERSRADIO.COM - Pasca tak lagi menjadi bagian dari grup EXO, Luhan kini memang banyak disibukkan dengan kegiatannya di industri hiburan Cina, salah satunya adalah dengan membintangi berbagai film. Namun tak hanya di Cina, Luhan pun kabarnya akan menjajal di sebuah film Hollywood! Benarkah?
Baru-baru ini, salah satu situs berita di Cina, yaitu Sina melaporkan bahwa eks member EXO tersebut akan bergabung dengan sebuah film Hollywood terbaru berjudul ‘The Great Well’, yang diproduksi oleh sutradara ternama Cina, Zhang Yimou.
Jika rumor ini benar, maka nantinya Luhan akan adu akting dengan beberapa aktor ternama dunia, seperti Andy Lau, Matt Damon, Zhang Hanyu, dan Willem Dafoe. Tak hanya itu, film ini juga akan didistribusikan secara global melalui Universal Pictures dengan perkiraan budget mencapai 135 juta USD atau sekitar 1,2 triliun rupiah!
Baca juga: Ayah Guan Xiao Tong Membantah Rumor Luhan Menikahi Anaknya
Berdasarkan laporan tersebut, film ini akan diproduksi oleh perusahaan Legendary Pictures dan divisinya, yaitu Legendary East, dan akan menjadi film berbahasa Inggris pertama yang diarahkan oleh Zhang Yimou.‘The Great Wall’ adalah film tiga dimensi bergenre fantasy action, berlatar zaman dinasti Song dan kisah tentara bayaran dari Eropa yang mencoba mencuri resep untuk membuat senjata, yang akan dihadapkan dengan serangan binatang buas dalam cerita mistis.
(ctr)